Poli Nirmala
Halo sobat Panti Nirmala!
Rumah Sakit Panti Nirmala kini telah hadir layanan One Stop Service Bernama Poli Nirmala untuk memberikan kenyamanan ekstra dalam pelayanan kesehatan. Dengan menjunjung visi “memberikan pelayanan prima dan menjadi pilihan utama masyarakat.” Pelayanan One Stop Service ini akan memberikan kemudahan kepada pasien mulai dari proses pendaftaran, proses pemeriksaan hingga konsultasi dokter, serta proses pengambilan obat farmasi dan juga pembayaran berada di lokasi yang sama.
Dimana Poli Nirmala ini juga dilaksanakan oleh para dokter dan tim tenaga medis yang professional dan ahli dibidangnya, sehingga akan memberikan pelayanan kesehatan yang semakin maksimal dan nyaman untuk pasien. Dalam memberikan pelayanan kesehatan yang maksimal juga dengan peralatan yang modern, lengkap dan juga unggul, yang dapat membantu lebih cepat dalam proses pelayanan kesehatan untuk pasien.
Dengan fasilitas ruang tunggu pasien yang nyaman dan disertai AC di dalam ruangan pelayanan kesehatannya, dengan harapan kedepannya semakin mempermudah masyarakat dalam mendapatkan pelayanan kesehatan dengan pelayanan prima dari kami RS Panti Nirmala.
Lokasi Poli Nirmala sendiri ada di Lantai 5 Gedung Unit 3 RS Panti Nirmala
Untuk informasi jadwal praktek dokter di Poli Nirmala bisa kunjungi laman berikut, dan untuk mendapatkan informasi lainnya seputar kesehatan dari para dokter RS Panti Nirmala dapat follow dan subscribe akun media social kami di sini.
Jadwal Poli Nirmala