Artikel Kesehatan

Penyuluhan Edukasi Kepada Geriatri Terkait Demensia Bersama Dokter Umum Rumah Sakit Panti Nirmala!
Kesehatan

Penyuluhan Edukasi Kepada Geriatri Terkait Demensia Bersama Dokter Umum Rumah Sakit Panti Nirmala!

Halo sobat Panti Nirmala!Pada Health Article kali ini, Rumah Sakit Panti Nirmala berkesempatan untuk kembali berkolaborasi dengan Kelurahan Blimbing untuk melakukan kegiatan pelatihan Karangwerda, penyuluhan dan edukasi kesehatan, pada hari Rabu, 26 Juni 2024.Pada event kali ini Rumah Sakit Panti Nirmala menghadirkan dokter umum sebagai narasumber oleh dr. Maria Magdalena Sawitri dengan membawakan materi edukasi yang berkaitan dengan demensia. Berikut rangkuman singkat dari beberapa poin yang disampaikan dalam kegiatan edukasi kali ini,Demensia atau pikun atau kepikunan adalah suatu keadaan dimana seseorang mengalami penurunan kemampuan daya ingat dan daya pikir tanpa adanya penurunan fungsi kesadaran. Lupa dan pikun ada perbedaannya juga diantaranya,Lupa,Lupa nama orang yang jarang ketemuSesekali kesulitan menemukan kata yang tepat saat berbicaraIngat hal penting, pembicaraan tidak tergangguPelupa karerna gangguan pemusatan perhatian sementaraKehidupan sosial seperti biasaPikun,Lupa nama orang yang sering ketemuSering kesulitan menemukan kata yang tepat saat berbicaraSering lupa hal penting, kemampuan bicara sangat tergangguPikun karena fungsi kognitif menurun disertai gangguan aktivitas keseharianDan untuk memberikan stimulasi otak dan melatih kefokusan bisa dengan salah satunya permainan kata,RuditHalokesTahes ilakesKera ngalamOtos mayaDan masih banyak lagiJika sobat Nirmala ingin konsultasi dan melakukan tindakan lebih lanjut mengenai kondisi kesehatan tubuhnya, dapat menuju ke penyedia layanan konsultasi dokter dan pemeriksaan kesehatan lainnya ke dokter kepercayaan sobat Nirmala. Di Poliklinik Umum Rumah Sakit Panti Nirmala kami didukung oleh dokter-dokter dan petugas medis yang kompeten dibidangnya, adadr. Engelbert Hariyanto, MMRS, praktek setiap hari Senin, Selasa, Kamis dan Sabtu pukul 08.00 - 13.00 WIB*dr. Ika Shanti Rosalina, MMRS, praktek setiap hari Jum’at pukul 08.00 - 13.00 WIB*dr. Eryanto, Praktek setiap hari Rabu pukul 08.00 - 13.00 WIB**Dapatkan informasi jadwal praktik dokter Rumah Sakit Panti Nirmala selengkapnya dapat menghubungi bagian Pendaftaran dan dapat berubah sewaktu-waktuDownload juga informasi dan edukasi mengenai dunia kesehatan dari Rumah Sakit Panti Nirmala ke dalam format digital yang terdiri dari beragam topik dan pembahasan yang menarik dan sayang jika sobat Nirmala lewatkan, silakan klik di sini Informasi lebih lanjut mengenai update jadwal dokter harian, reservasi dan pendaftaran pasien secara online, dan beragam konten-konten edukasi yang dapat sobat Panti Nirmala akses secara gratis ada di sini #MerawatPenuhKasihDemiKesembuhan

Baca selengkapnya
  • Gejala Stroke
    Kesehatan

    Gejala Stroke

    Stroke adalah kondisi yang terjadi ketika pasokan darah ke otak mengalami gangguan atau berkurang akibat penyumbatan (stroke iskemik) atau pecahnya pembuluh darah (stroke hemoragik). Tanpa pasokan darah, otak tidak akan mendapatkan asupan oksigen dan nutrisi, sehingga sel-sel pada sebagian area otak akan mati. Kondisi ini menyebabkan bagian tubuh yang dikendalikan oleh area otak yang rusak tidak dapat berfungsi dengan baik. Secara umum, ada dua penyebab utama stroke yaitu arteri yang tersumbat (stroke iskemik) atau kebocoran atau pecahnya pembuluh darah (stroke hemoragik).Gejala StrokeSenyum tidak simetris (mencong ke satu sisi), tersedak, sulit menelan airminum secara tiba-tibaGerak separuh anggota tubuh melemah tiba-tibaBicara pelo/tiba-tiba tidak dapat bicara/tidak mengerti kata-kata/bicara tidak nyambungKebas atau baal, atau kesemutan separuh tubuhRabun, pandangan satu mata kabur, terjadi tiba-tibaSakit kepala hebat yang muncul tiba-tiba dan tidak pernah dirasakan sebelumnya, gangguan fungsi keseimbangan seperti terasa berputar, Gerakan sulit dikoordinasi

    RS Pantinirmala

    RS Pantinirmala

    0
  • Tips Mencegah Obesitas
    Kesehatan

    Tips Mencegah Obesitas

    Faktor penyebab obesitas adalah gaya hidup modern, asupan yang tidak sehat seperti makanan cepat saji dan minuman bersoda serta aktivitas fisik yang minim karena kemajuan teknologi. Sebelum terlambat, mari mulai pelajari cara mencegah obesitas untuk (18-60 tahun).Tips Mencegah ObesitasBiasakan makan dengan model piring makan TYaitu setengah piring makan berisi sayuran, setengah piring nasi dibagi lagi menjadi dua bagian, seperempat bagian berisi nasi dan seperempat bagian berisi laukBatas konsumsiGorengan dan lemak trans (margarin)Tingkatkan konsumsiKarbohidrat kompleks dan batasi konsumsi karbohidrat sederhana (gula)Jadwal makan teraturPorsi sedikit tapi lebih seiring dengan pola makan pagi, selingan, makan siang, selingan dan makan malamTidak merokok dan tidak minum minuman beralkohol Aneka ragam pangan, cukup sayuran hijau dan buah berwarna

    RS Pantinirmala

    RS Pantinirmala

    0
  • Kanker Leher Rahim
    Kesehatan

    Kanker Leher Rahim

    Kanker leher rahim atau biasa disebut kanker serviks adalah salah satu jenis kanker yang paling banyak menelan korban pada wanita diseluruh penjuru dunia. Kanker serviks menjadi salah satu keganasan yang terjadi pada jaringan leher rahim yang merupakan bagian terendah dari leher rahim dan menonjol ke puncak liang senggama. Prevalensi kanker lerher rahim merupakan jenis kanker tertinggi dan merupakan pembunuh utama wanita selain kanker payudara. Oleh sebab itu, penting untuk melakukan deteksi dini dan pencegahannya. Gejala kanker serviks baru muncul saat kanker sudah mulai menyebar dan memasuki tahap stadium lanjut. Untuk memeriksa gejala kanker serviks sebaiknya anda melakukan konsultasi kesehatan dengan dokter kandungan kepercayaan anda.

    RS Pantinirmala

    RS Pantinirmala

    0
  • Fungsi Ginjal
    Kesehatan

    Fungsi Ginjal

    Ginjal merupakan organ tubuh yang berbentuk seperti kacang dengan panjang sekitar 10-12 cm seukuran kepalan tangan. Ginjal adalah salah satu organ dengan fungsi vital dalam kehidupan. Organ ini menyaring sekitar 200 liter darah per harinya. Selain itu, ginjal juga dapat menjadi konverter vitamin D di dalam tubuh serta mengatur keseimbangan asam-basa pada tubuh. Fungsi GinjalMengeluarkan sisa-sisa produk dari tubuhMenyeimbangkan cairan tubuhMemproduksi sel darah merahMengaktifkan Vit D untuk Kesehatan tulang dan gigiMengatur tekanan darah. Menyaring 120-150 liter darah per-hari

    RS Pantinirmala

    RS Pantinirmala

    0
  • Tanda-Tanda Tubuh Kurang Gerak
    Kesehatan

    Tanda-Tanda Tubuh Kurang Gerak

    Penyakit akibat malas bergerak bukan mitos belaka. Nyatanya, kebiasaan ini bisa meningkatkan risiko gangguan penyakit, bahkan bisa berakibat fatal. Ada beberapa jenis penyakit yang bisa menyerang, seperti gangguan pencernaan, kardiovaskular, obesitas, hingga masalah pada kulit.Tanda Tubuh Kurang GerakBadan lemasMudah mengantukMagerOtot sendi kaku dan nyeriGampang lelahSusah tidur dan jam tidur kacauMenjadi pelupa

    RS Pantinirmala

    RS Pantinirmala

    0
  • Jantung Lemah
    Kesehatan

    Jantung Lemah

    Lemah jantung atau gagal jantung adalah ketidakmampuan jantung dalam mensuplai darah untuk mencukupi kebutuhan badan. Lemah jantung bisa terjadi karena dibawa sejak lahir (acquired), misalnya sebagai akibat dari penyakit atau kondisi tertentu. Selain itu juga dapat terjadi karena diturunkan melalui gen tertentu dari orang tua (inherited). Penyebab Jantung LemahAda berbagai macam penyebab lemah jantung, yang secara sederhana dibedakan sebagai :Akibat denyut jantung terlalu cepat atau terlalu lambatAkibat melemahnya kekuatan pompa jantungAkibat melemahnya pengisian jantungAkibat meningkatnya kebutuhan badanAbnormaliti pada Jantung LemahTerdapat beberapa abnormalitas bentuk jantung yang ditemukan pada lemah jantung. Bentuk yang mudah dikenali adalah :Jantung lebih besar, atau dilatasiJantung lebih tebal, atau hipertrofiGejala Lemah JantungGangguan lemah jantung bisa menunjukkan gejala sebagai berikut :Kesulitan bernapas terutama setelah beraktivitasMudah lelahPembengkakan pada kaki, perut, dan pembuluh vena di leherPengurangan Efek Lemah JantungEfek lemah jantung juga dapat dikurangi dengan melakukan perubahan pola hidup, seperti :Menghindari rokokMengurangi konsumsi garamMenghindari makanan tinggi kolesterolAktivitas dijaga supaya tidak menimbulkan kesulitan bernapasMengurangi alkoholMelakukan aktivitas ringan hingga sedang seperti latihan jalan kaki, bersepeda, latihan peregangan, dan bentuk-bentuk aktivitas sejenis.

    RS Pantinirmala

    RS Pantinirmala

    0